Es Pisang Coklat.
Pada artikel kali ini, kita akan membuat Es Pisang Coklat dengan 5 langkah. Yuk disimak cara membuatnya.Kamu bisa membuat Es Pisang Coklat menggunakan 6 bahan ini dan hanya dengan 5 cara praktis untuk membuatnya. Langsung saja disimak
Bahan-bahan untuk mengolah Es Pisang Coklat
- Siapkan 1 sisir pisang mas, boleh ganti pisang lain.
- Tambahkan Stik es/ tusuk sate.
- Ambil 2 bungkus coklat bubuk cap medali (total 50 gram).
- Siapkan 6 sdm gula halus / gula pasir.
- Ambil 150 ml minyak.
- Tambahkan Toping : meses.
Cara mengolah Es Pisang Coklat
- Siapkan semua bahan.
- Kupas kulit pisang, beri stik es lalu bekukan di freezer semalaman.
- Saus coklat. Campurkan coklat bubuk, gula, minyak. Aduk rata. Lalu masak hingga mendidih. Jika memakai gula pasir maka gulanya susah larut. Tapi itu tidak masalah karna coklat akan tetap menempel pada pisang. Ingat masak coklat hanya sampai mendidih..
- Keluarkan pisang dari dalam freezer, beri saus coklat lalu balurkan ke dalam meses. Oh ya setiap mau memberi saus coklat harus diaduk dulu ya agar gula yang mengendap tercampur rata. Lakukan hingga pisang habis..
- Es pisang coklat sudah selesai. Boleh langsung disantap atau dibekukan lagi di freezer..